Firefox menangani berbagai jenis konten audio dan video di halaman web, dan juga dapat membuka tautan ke berkas MP3 dan beberapa jenis media lainnya. Artikel ini menjelaskan format media mana yang dapat Anda putar dan cara mengontrol, menyimpan, dan membukanya.
Artikel ini menjelaskan format media mana yang dapat Anda putar dan cara mengontrol, menyimpan, dan membukanya.
Daftar Isi
Format audio dan video yang didukung
Firefox menggunakan pustaka media dan kodek bawaan sistem operasi Anda untuk memutar format yang didukung. Di bawah ini adalah rincian format populer dan ketersediaannya di berbagai platform. Untuk mempelajari lebih lanjut, lihat panduan jenis dan format media ini dan panduan format kontainer ini di MDN Web Docs.
Kodek audio
| Kodek | Jenis berkas | Dukungan Firefox | Dukungan OS | Gratis digunakan |
|---|---|---|---|---|
| MP3 | .mp3 | Semua versi | Windows macOS | Ya |
| AAC | .m4a .mp4 .m4p .m4b .m4r .m4v | Semua versi | Windows macOS | Ya |
| Opus/Vorbis | .ogg .opus .oga .ogv .ogx .spx | Semua versi | Windows macOS | Ya |
| FLAC | .flac | Semua versi | Windows macOS | Ya |
| WAV | .wav .wave | Semua versi | Windows macOS | Ya |
Kodek video
| Kodek | Jenis berkas | Dukungan Firefox | Dukungan OS | Gratis digunakan |
|---|---|---|---|---|
| AV1 | .mp4 .webm | Firefox 67+ Android 113+ | Windows macOS | Ya |
| H.264 (AVC) | .mp4 .3gp | Semua versi | Windows macOS | Tidak |
| H.265 (HEVC) | .mp4 | Firefox 120+ (terbatas) | Windows 10+ macOS | Tidak |
| VP8/VP9 | .webm .ogg .3gp | Semua versi | Windows macOS | Ya |
| Theora | .ogg | Firefox 3.5–126 | Windows macOS | Ya |
| MPEG-4 Visual (MP4V-ES) | .3gp .mp4 | Semua versi (hanya 3gp) | Windows macOS | Ya |
| MPEG-1 / MPEG-2 | .mpeg .mp4 .mov | Tidak didukung | Tidak tersedia | Beberapa paten telah kedaluwarsa |
| H.263 / HEVC mkv / HEVC HDR 10-bit | .3gp .mkv | Tidak didukung atau tidak dirender dengan benar | Dukungan OS terbatas | Ya |
Hal-hal penting yang perlu diketahui
- Beberapa kodek, seperti MP3 dan WebM, tersedia secara gratis, tetapi yang dibatasi oleh paten, seperti AAC atau H.264, memerlukan biaya untuk dipasang.
- Video HEVC 10-bit HDR didukung, tetapi saat ini Firefox tidak akan merendernya dengan benar.
- Firefox mendukung video WebM/VP9 pada sistem yang tidak mendukung MP4/H.264. Untuk menguji sistem Anda, beberapa contoh berkas video tersedia di Halaman Uji Video HTML5 di tekeye.uk.
- Beberapa sistem Windows dapat memutar video H.265 (HEVC) di Firefox secara native. Yang lain memerlukan perangkat lunak tambahan dari Microsoft Store.
- Versi Windows yang secara otomatis mendukung H.265 (HEVC)
- Versi Windows 10: 1507, 1511, 1607, 1703, 1709
- Windows 11: 22H2, 23H2, 24H2
- Versi Windows yang tidak mendukung H.265 (HEVC) secara default
- Windows 10: 1803, 1809, 1903, 1909, 2004, 20H2, 21H1, 22H2
- Windows 11: 21H2
- Anda harus menginstal kodek ini secara manual:
- Ekstensi Video HEVC dari Produsen Perangkat (Gratis)
- Ekstensi Video HEVC (Tidak tersedia gratis)
- Versi Windows yang secara otomatis mendukung H.265 (HEVC)
Kontrol audio dan video
Bilah kontrol
Saat Anda mengikuti tautan untuk membuka berkas audio atau video yang didukung di Firefox atau saat Anda mengunjungi situs web yang menyertakan media yang didukung, Anda akan melihat kontrol untuk mengelola pemutaran.
Kontrol untuk video akan muncul saat Anda menahan penunjuk mouse di atas media pada halaman.
| Ikon | Nama | Tindakan | |
|---|---|---|---|
![]() | Tombol Putar | Memulai pemutaran | |
![]() | Tombol Jeda | Menjeda pemutaran | |
![]() | Penggeser posisi | Menunjukkan berapa banyak waktu yang telah berlalu sejak awal berkas Seret penggeser ke kiri atau kanan untuk mundur atau maju | |
![]() | Kontrol volume | Klik pengeras suara untuk membisukan atau membunyikan. Arahkan dan seret penggeser ke kiri atau kanan untuk menyesuaikan volume | |
![]() | Tombol layar penuh | Mengalihkan layar penuh saat dalam ukuran default | |
![]() | Tombol ukuran default | Mengembalikan ukuran default saat dalam layar penuh |
Gunakan kontrol menu konteks
Menu konteks (dapat diakses melalui klik kananCtrl-klik) mencakup kontrol di atas kecuali penggeser, dan juga memungkinkan Anda:
- Mempercepat atau mengurangi kecepatan pemutaran: Pilih lalu salah satu kecepatan yang tersedia.
- Putar video berulang-ulang: Pilih agar video diputar berulang-ulang secara otomatis.
- Sembunyikan kontrol: Pilih agar bilah kontrol bawah tidak pernah muncul. Untuk menampilkannya, pilih .
Kontrol papan tik
Setelah Anda mengeklik media di halaman web, untuk memberinya fokus, Anda dapat mengontrol pemutaran dengan papan tik Anda.
| Perintah | Pintasan |
|---|---|
| Beralih Putar / Jeda | Space bar |
| Turunkan volume | ↓ |
| Naikkan volume | ↑ |
| Bisukan audio | Ctrl + ↓Command + ↓ |
| Bunyikan audio | Ctrl + ↑Command + ↑ |
| Mundur 5 detik | ← |
| Mundur 10% | Ctrl + ←Command + ← |
| Maju 5 detik | → |
| Maju 10% | Ctrl + →Command + → |
| Mundur ke awal | Home |
| Maju ke akhir | End |
Menyimpan berkas media
Simpan berkas audio dari halaman web ke komputer Anda
- Klik kananTekan tombol control saat Anda melakukan klik kontrol audio dan pilih
- Pilih lokasi di komputer Anda untuk menyimpan berkas.
Simpan berkas video dari halaman web ke komputer Anda
- Klik kananTekan tombol control saat Anda melakukan klik
kontrol video dan pilih
- Pilih jika Anda hanya ingin menyimpan cuplikan video.
- Pilih lokasi di komputer Anda untuk menyimpan berkas.
Membuka berkas yang disimpan
Berkas media yang Anda simpan dari halaman web mungkin tidak dapat diputar di pemutar media normal Anda. Untuk membuka jenis berkas ini:
- Buka Firefox.
- Klik Ctrl + OCommand + O.
- Arahkan ke folder yang berisi berkas yang ingin Anda putar, pilih berkas, dan klik .
Tanya Jawab
T: Mengapa saya tidak dapat mendengar audio di Firefox?
J: Pastikan volume sistem Anda tidak dibisukan dan Firefox memiliki izin untuk memutar suara. Lihat panduan ini untuk informasi lebih lanjut.
T: Bagaimana cara mengaktifkan dukungan untuk audio AAC?
J: Dukungan AAC bergantung pada sistem operasi Anda. Jika sistem Anda tidak memiliki kodek, instal secara manual. Firefox akan mendeteksinya secara otomatis.
T: Apa yang harus saya lakukan jika video tidak dapat diputar?
J: Pastikan Anda telah menginstal kodek yang benar, atau Firefox mendukung format video tersebut. Jika bukan itu masalahnya, maka masalahnya mungkin disebabkan oleh hal lain. Lihat panduan ini untuk detail lebih lanjut.
T: Mengapa Firefox dapat menggunakan OpenH264 untuk panggilan video tetapi tidak untuk memutar video?
J: Firefox menggunakan plugin OpenH264 untuk mendukung panggilan video berbasis WebRTC, dan peramban secara otomatis menginstalnya untuk tujuan ini. Namun, untuk pemutaran video umum (seperti streaming video di situs web), Firefox tidak menggunakan plugin OpenH264. Sebaliknya, ia bergantung pada dukungan kodek H.264 asli sistem operasi. Alasannya berkaitan dengan aspek teknis dan lisensi, karena plugin OpenH264 dikembangkan oleh Cisco.