Messenger for Firefox memungkinkan Anda menggunakan Facebook di bilah sisi sehingga tidak perlu beralih antar tab. Ticker dan obrolan tetap ada saat Anda menjelajahi web. Tentu saja, saat Anda perlu fokus, Anda juga bisa menyembunyikannya.
Daftar Isi
Mengaktifkan Messenger for Firefox
Untuk menggunakan Messenger for Firefox, Anda memerlukan Firefox terbaru (unduh di sini) dan akun Facebook. Kemudian ikuti langkah-langkah ini untuk mengaktifkan fitur tersebut:
- Masuk ke akun Facebook Anda di facebook.com
- Kunjungi facebook.com/about/messenger-for-firefox
- Klik tombol hijau . Bilah sisi messenger akan terbuka dan pesan konfirmasi akan ditampilkan.
- Klik di pesan konfirmasi untuk mengaktifkan fitur tersebut.
Cara menggunakan Messenger for Firefox
Messenger for Firefox memungkinkan Anda untuk tetap terhubung dengan teman-teman di mana pun Anda menjelajahi web.
Melihat notifikasi, permintaan pertemanan, dan pesan Anda
Saat Anda mengaktifkan Messenger for Firefox, Anda akan mendapatkan empat tombol yang ditambahkan ke sisi kanan bilah alat navigasi:
- Tombol Facebook: Klik untuk mengakses profil Facebook Anda, menampilkan atau menyembunyikan bilah sisi, dan menampilkan atau menyembunyikan notifikasi desktop.
- Tombol Pesan, Teman, dan Notifikasi berfungsi sama seperti yang ada di Facebook. Klik tombol-tombol tersebut untuk melihat permintaan pertemanan, pesan, dan notifikasi terbaru Anda.
Melihat dan membalas kiriman
- Jika ticker aktif di akun Facebook Anda, ticker akan muncul di bilah sisi. Cukup arahkan mouse ke entri untuk melihat detail, memutar video, menyukai, berkomentar, dan berbagi.
Mengobrol dengan teman
- Cukup klik nama teman di bagian obrolan pada bilah sisi untuk mengirimi mereka pesan. Pesan yang Anda kirim akan menjadi bagian dari percakapan Anda yang sedang berlangsung di Facebook.
- Jika Anda tidak melihat orang yang Anda inginkan dalam daftar, Anda dapat menggunakan bidang pencarian di bagian bawah untuk menemukannya.
Anda dapat keluar dari obrolan dengan mengeklik menu roda gigi di sudut kanan bawah dan memilih .
Messenger for Firefox dan privasi Anda
Preferensi yang sama yang telah Anda atur di pengaturan privasi Anda di facebook.com berlaku saat Anda menggunakan Messenger for Firefox.
Menonaktifkan Messenger for Firefox
Harus menyelesaikan beberapa pekerjaan? Berikut cara menonaktifkan sementara.
Menampilkan atau menyembunyikan bilah sisi
- Klik tombol di bilah alat dan pilih untuk mengaktifkan dan menonaktifkan bilah sisi.
Dengan bilah sisi nonaktif, Anda akan tetap melihat permintaan pertemanan, pesan, dan notifikasi.
Masuk atau keluar dari Messenger for Firefox
- Dengan bilah sisi terbuka, klik menu roda gigi di sudut kanan bawah dan pilih untuk keluar dari Facebook. Tombol Teman, Pesan, dan Notifikasi akan dihapus dari bilah alat.
- Untuk masuk kembali, buka bilah sisi jika belum terbuka dan klik tombol . Sebuah tab dengan layar masuk Facebook akan terbuka. Setelah Anda masuk di sana, bilah sisi akan terisi dengan bagian ticker dan obrolan.
- Untuk menonaktifkan bilah sisi, klik tombol di bilah alat dan pilih .
- Untuk menonaktifkan bilah sisi, klik tombol di bilah alat dan pilih .
Menonaktifkan total Messenger for Firefox
Jika Anda lebih suka tidak menggunakan Messenger for Firefox, Anda dapat menonaktifkannya sepenuhnya dengan langkah-langkah berikut:
- Klik tombol di bilah alat dan pilih .
- Anda akan melihat dialog konfirmasi yang menanyakan apakah Anda yakin ingin menghapus fitur tersebut. Klik untuk menonaktifkannya sepenuhnya.
- Klik pada tombol menu
, klik dan pilih .
- Klik tombol untuk Facebook Messenger untuk menonaktifkannya sepenuhnya.
Pemecahan Masalah Messenger for Firefox
Jika Anda mengalami masalah dengan Messenger for Firefox, Anda dapat mencoba menonaktifkan Facebook Messenger lalu mengaktifkannya kembali:
- Klik tombol di bilah alat dan pilih .
- Anda akan melihat dialog konfirmasi yang menanyakan apakah Anda yakin ingin menghapus fitur tersebut. Klik untuk menonaktifkannya sepenuhnya.
- Messenger seharusnya sudah dinonaktifkan sepenuhnya.
- Masuk ke akun Facebook Anda di facebook.com
- Kunjungi facebook.com/about/messenger-for-firefox
- Klik tombol hijau . Bilah sisi messenger akan terbuka dan pesan konfirmasi akan ditampilkan.
- Klik di pesan konfirmasi untuk mengaktifkan fitur tersebut.
- Klik pada tombol menu
, klik dan pilih .
- Klik tombol untuk Facebook Messenger. Messenger seharusnya sudah dihapus sepenuhnya dari Firefox.
- Masuk ke akun Facebook Anda di facebook.com
- Kunjungi facebook.com/about/messenger-for-firefox
- Klik tombol hijau . Bilah sisi messenger akan terbuka dan pesan konfirmasi akan ditampilkan.
- Klik di pesan konfirmasi untuk mengaktifkan fitur tersebut.